Senin, 28 Mei 2012

Belajar lagi? Blogging lagi

Hampir setahun ternyata blog ini nganggur tetapi ternyata banyak teman-teman blogger yang setia datang berkunjung dan meninggalkan jejak di Cbox. Terharu rasanya (lebay deh!) ketika ditelusuri penyebabnya ternyata semua karena saya mulai kehilangan semangat untuk belajar bahkan terkaget-kaget melihat tampilan dashboard blogger..wah! saya juga lupa bagaimana merubah tata letak :'( dan rasanya cuma edit entry saja yang masih bisa saya sentuh.

Terimakasih buat teman-teman yang sudah menyadarkan saya untuk kembali aktif menulis, walaupun sungguh blog ini sama sekali tidak memiliki tema apapun dan hanya sebuah pelampiasan dari keinginan untuk menulis. Sayang sekali banyak hal yang tidak terbagikan selama setahun tapi saya berusaha mengupas lapisan demi lapisan ingatan saya tentang setahun terakhir.

Seminggu yang lalu saya mulai bersentuhan dengan Photoshop (PS) dan... jujur saya kebingungan. Memang banyak sekali tutorial gratis bertebaran dimana-mana tapi banyak pula yang hanya menggunakan kata kunci sehingga memusingkan saya untuk memilih. Terpaksa saya masuk ke Youtube dan menjatuhkan pilihan pada http://www.timeclubvid.com

Sementara saya tidak mencoba tutorial dari web lain selain disini disediakan step by step mulai dari pengenalan tool-tool sampai berbagai cara pengaplikasian tiap-tiap tool juga karena saya ingin benar2 menguasai materi di web ini sebelum beranjak ke web lain.

Kamis, 28 Juli 2011

Mengganti Ikon Blogger

Senang hari ini karena usaha mengganti ikon Blogger, berhasil !!
Yup, tahu kan ikon bawaan yang gambarnya

Nah, setiap membuka blog dengan alamat ****.blogspot.com, ikon itu pasti muncul di sebelah kiri alamat web.
Melihat banyak blog sudah mengganti ikon, hari ini saya menemukan situs Kikiyo.
Langsung saja ya..
BLOGGER LOGIN DASBOR RANCANGAN EDIT HTML EDIT TEMPLATE
Saya yang baru belajar membuat blog sadar bahwa sedikit salah tulis bisa membuat blog saya tidak terbaca lagi, jadi dalam mengubah kode HTML saya biasa melakukan ini pada kode HTML di dalam kotak
CTRL A CTRL C maksudnya mengkopi semua kode tersebut (copy)
kemudian saya buka Notepad dan membuat 2 dokumen dengan nama :
1. LAMA CTRL V maksudnya mengeluarkan hasil kopian (paste)
2. BARU CTRL V
Pada dokumen BARU ini saya akan mulai menambahkan, mengubah, menghapus kode HTML yang ada.
Sedangkan dokumen LAMA akan tetap saya biarkan apa adanya, tujuannya adalah jika terjadi kesalahan pada dokumen BARU yang nanti akan saya letakkan pada EDIT HTML, saya masih bisa memperbaikinya dengan cara mengkopi dari dokumen LAMA dengan cara :
LAMA CTRL A CTRL C BARU CTRL A CTRL V

Oke, kita akan mulai mencoba mengganti kode HTML di dokumen BARU

Kopilah kode berikut ( lihat cara copy di atas) CTRL C = COPY

<link href="http://i54.tinypic.com/hs8gm8.jpg" rel="shortcut icon"/>

mohon diingat tulisan merah diatas maksudnya adalah alamat situs penyimpan gambar saya jadi jangan kaget jika nanti yang muncul pada ikon blog anda adalah gambar ini
Lalu carilah kata -kata ini di halaman pertama dokumen BARU :

<title><data:blog.pageTitle/></title>
bisa dengan cara manual atau dengan cara ini :
CTRL F isikan TITLE klik FIND
dan letakkan kursor tepat dibawah kata-kata diatas lalu CTRL V
maka hasilnya akan seperti ini :

 <title><data:blog.pageTitle/></title>
<link href="http://i54.tinypic.com/hs8gm8.jpg" rel="shortcut icon"/>

Kopilah semua isi dokumen BARU dengan cara : CTRL A CTRL C 
dan paste-lah di kotak EDIT TEMPLATE di halaman EDIT HTML ( lihat cara membukanya di BLOGGER LOGIN atas) dengan cara : CTRL A CTRL V PRATINJAU untuk melihat hasil sementara.
Jika ikon Blogger blog anda sudah berganti dengan gambar saya di atas, kembali ke EDIT HTML lalu SIMPAN TEMPLATE.

Selamat!
Anda sudah berhasil mengganti ikon blogger ^^
Jika belum jangan menyerah, kembali ulangi mulai cara mengkopi dari dokumen LAMA